Jadi Sorotan, Pembangunan Sekolah SMAN 17 Disdik Riau Mangkrak

Jan 3, 2024 - 10:47
Jadi Sorotan, Pembangunan Sekolah SMAN 17 Disdik Riau Mangkrak
Plang Pengerjaan Proyek di Lokasi pekerjaan.

CakapRakyat.com, Pekanbaru - Pekerjaan fisik pembangunan Unit Sekolah Baru (USB) SMAN 17 Pekanbaru mangkrak dan tak diketahui hingga kini progressnya. 

Pekerjaan tersebut dikerjakan langsung oleh Dinas Pendidikan Provinsi Riau bidang SMA yang dengan nilai kontrak Rp Rp. 2.240.000.000 yang dikerjakan oleh CV. ROMALLENDO. 

Informasi yang diterima, pekerjaan tersebut sudah diputus kontrak sehingga pekerjaan tak kunjung selesai alias mangkrak hingga kini. 

Kabid SMA Disdik Provinsi Riau, Fahmijan saat dikonfirmasi pada Rabu 3 Januari 2024 membenarkan bahwa pekerjaan tersebut memang sudah diputus kontrak. 

Saat dimintai tanggapan, DPN Pemuda Tri Karya (PETIR), Jackson Sihombing meminta agar Inspektorat Pemerintah Provinsi Riau selaku APIP agar transparan melakukan Audit pekerjaan tersebut. 

"Kalaupun akan dilakukan lelang ulang melakukan pekerjaan tersebut, sebaiknya Pak Sigit selaku Inspektur Pemprov Riau agar terbuka melakukan Audit dahulu," jelas Jackson. 

Adapun audit tersebut, berupa pemeriksaan pada realisasi progres pembangunan dan pembayaran pada pekerjaan tersebut yang mana keduanya haruslah seimbang dan sesuai pada regulasi yang berlaku. 

Selain itu, Jackson juga mengaku heran yaitu bahwa rekanan pekerjaan yang sudah diputus kontrak itu belum masuk dalam daftar hitam pada sistem lelang di Pemprov Riau. 

"Kita juga meminta agar Biro Pengadaan Barang dan Jasa Pemprov Riau untuk melakukan blacklist terhadap rekanan," ujar Jackson. **/(Red_