Ketum LSM Gerhana Tunas Bangsa Angkat Alfius Zachawerus Sebagai Sekum

CakapRakyat.com, Pekanbaru - Ketua Umum Dewan Pimpinan Nasional (DPN) LSM Gerhana Tunas Bangsa (LSM GTB), Riko Rivano,SH menunjuk Alfius Zachawerus Sebagai Sekretaris Umum.
Riko Rivano mengatakan dirinya selaku pendiri LSM Gerhana Tunas Bangsa berdasarkan Keputusan Menteri Kemenkumham Nomor AHU-0023996.AH.01.07.TAHUN 2016 memandang perlu atas keputusan tersebut.
"Saya memandang perlu adanya pergantian Sekretaris Umum dari yang sebelumnya Sarma Silitonga kepada saudara Alfius Z," kata Riko, Jumat (14/7/2023).
Ketum LSM GTB menambahkan, sejumlah penasihat GTB memberi masukan perlu seorang Sekum yang mampu fokus dan memiliki kapasitas dibutuhkan LSM GTB.
"Para penasehat LSM GTB menyarankan dan mengajukan nama saudara Alfius Z sebagai Sekretaris Umum," katanya.
Riko menyampaikan dirinya berharap dengan ditunjuknya Alfius sebagai Ketum GTB kedepannya LSM GTB dapat memberikan Kontribusi bagi pembangunan organisasi.